Please Enable JavaScript!
Mohon Aktifkan Javascript![ Enable JavaScript ]
Mohon Aktifkan Javascript![ Enable JavaScript ]
Kamis, 12 April 2018
Menteri Susi: 20 Pengusaha Terus Teriak dan Marah ke Saya
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengeluarkan berbagai kebijakan tegas di sektor perikanan. Misalnya moratorium bongkar muat ikan di tengah laut (transhipment), pembatasan penangkapan lobster, kepiting, dan rajungan.
Menenggelamkan kapal maling ikan, hingga menekan penggunaan cantrang. Menurut Susi berbagai kebijakannya ini menuai penolakan, bahkan sampai hari ini masih ada penolakan dari beberapa perusahaan.
Hal tersebut ia ungkapkan di depan Ikatan Nakhoda Niaga Indonesi (INNI) dalam acara Seminar Nasional: Konsepsi Strategis Pengembangan Potensi Maritim Nasional Dalam Mewujudkan Cita-cita Poros Maritim Dunia Menuju 100 Tahun Kemerdekaan di Gedung Nusantara DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (12/4/2018).
"Ada 20 pengusaha yang terus teriak dan marah ke saya sampai hari ini. Tapi ya harus berhenti. Akhirnya secara nasional kita menggema," kata Susi.
Namun, Susi enggan menyebut siapa saja pengusaha itu. Selanjutnya Susi bercerita pernah meminta para duta besar (Dubes) negara-negara sahabat agar mengerti kebijakan yang ia keluarkan. Dubes antara lain dari China, Filipina, Malaysia, Thailand, dan Australia.
"Duta besar juga mengerti. You know my education is the lowest of the minister but my portofolio is the biggest of any other minister karena saya dikasi presiden 3/4 laut jadi saya bilang gimana mau berhasil kalau nggak dibantu excellency semua," jelasnya.
"Dubes China, Filipina, Malaysia, Thailand, Australia akhirnya setuju mau bantu. Makan siangnya lama, enam jam karena saya ujungnya saya jelaskan kalau nanti kalian ketangkap, saya tenggelamkan. Intinya mereka dukung apa yang kita lakukan," tutupnya. [detik.com]
Share this
Related Articles :
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Paling Dilihat
-
Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpesan kepada para penyuluh agama agar memberikan optimisme kepada masyarakat agar Indonesia makin kuat dan ...
-
Pembangunan jembatan Holtekamp di Jayapura, Papua, yang diperkirakan akan selesai pada akhir 2018 diharapkan mampu memicu perekonomian di ka...
-
Masyarakat Kota Jayapura mendapatkan kejutan dari Presiden Joko Widodo yang secara tiba-tiba mengunjungi Mal Jayapura, pada Rabu malam, 11 A...
0 komentar
Posting Komentar